Mengasing atau Terasing

illustration by cottonbro studio


Dentang waktu yang terus ku dengar
Bagaikan sebuah dentuman yang sadarkanku
Dentuman dahsyat yang goyahkan kalbu
Menimbulkan tidak sedikit ragu

'Kita' telah lama hilang menjadi debu
Tinggal ada 'Aku' dan 'Kamu'
atau 'Kamu' dan 'Aku'
atau hanya 'Aku' tanpa 'Kamu' 
atau 'Kamu' tanpa 'Aku'

Kita hanya dua orang asing yang bertemu
Memutuskan untuk bersatu demi sebuah rasa semu
Mungkin Egoku atau Egomu
Yang akhirnya membuat kita seakan berbeda kubu

Kau memilih mengasing
Membuatku terasing dan 'Kita' kembali asing
Menyiram cuka pada luka masing-masing
Membuat hati makin berkeping

Tak tahu doa mana yang harus ku minta
Berharap bisa perbaiki segalanya dan kembali bersama
Atau mungkin ku biarkan saja Tuhan pisahkan kita
Karena kapal tak lagi bernahkoda








Posting Komentar

0 Komentar